Jumat, 30 Juli 2010

Cowo ke Cewe

Alasan Mengapa Cowok Menyukai Cewek

Berikut ini sepertinya merupakan beberapa alasan mengapa cowok tertarik pada cewek meski tidak semuanya benar paling tdak ada baiknya pula untuk di simak.


1. Mereka selalu wangi, meskipun hanya wangi shampoo (woman's scent... oh my...)

2. Mereka selalu tahu kapan dan di mana harus menyandarkan kepalanya di bahu cowok.

3. Cara mereka masuk ke dalam pelukan cowok dengan nyaman.

4. Cara mereka mencium cowok yang membuat dunia tampak jauh lebih indah.

5. Cara mereka makan-----begitu lucu. (iya kalo yang imut dari sananya)

6. Waktu berjam-jam yang mereka butuhkan untuk berdandan, dan ternyata hasilnya sangat mengesankan.

7. Mereka selalu hangat, meskipun udara di luar amat sangat dingin.

8. Mereka selalu tampak menarik, tak peduli baju apa pun yang mereka kenakan.
(ga semua cowok seleranya sama hehehhhe)

9. Cara mereka berusaha untuk dipuji.

10. Cara mereka berdebat-----begitu lucu. (sama kaya no.5)

11. Cara tangan mereka meraih tangan kita.

12. Senyum mereka.

13. Kita selalu merasa senang melihat ID-nya waktu menelepon kita,khususnya setelah kita
bertengkar. (yup... been there!)

14. Cara mereka mengatakan, "Kita jangan bertengkar lagi, ya?" meskipun sejam
kemudian.......

15. Cara mereka mencium saat kita berbuat baik pada mereka.

16. Cara mereka mencium saat kita mengatakan "Aku sayang sama kamu."

17. Sebenarnya, cara mereka mencium kita, itu saja........

18. Cara mereka jatuh ke dalam pelukan kita saat mereka menangis.

19. Cara mereka minta maaf karena menangis gara-gara hal sepele.

20. Cara mereka memukul kita dan mengharapkan kita kesakitan.

21. Lalu, cara mereka minta maaf kalau pukulannya memang menyakitkan (walaupun kita tak mau mengakui bahwa pukulannya memang sakit).

22. Cara mereka mengatakan, "Aku kangen sama kamu."

23. Cara kita merindukan mereka.

24. Cara mereka menangis, yang membuat kita ingin mengubah dunia agar mereka tidak terluka lagi.

"Namun, sekalipun kita mencintai mereka, membenci mereka, mengharapkan mereka mati,
atau kita akan mati tanpa mereka... tidaklah jadi soal. Sebab, setelah mereka memasuki
kehidupan kita, bagaimanapun orang lain memandang mereka, mereka adalah segalanya
bagi kita. Saat kita menatap mata mereka, menukik ke dalam jiwanya, dan kita mengatakan
jutaan kata tanpa bersuara, kita tahu bahwa hidup kita menghirup debaran jantung mereka".

Kita mencintai mereka dengan sejuta alasan. hal itu bukan berhubungan dengan pikiran, melainkan dengan hati. Dengan perasaan. Hanya perasaan!

Kamis, 13 Mei 2010

Menghadapi Masalah

Jika selama ini bro merasa terbentur dengan masalah yang Anda hadapi, tak ada salahnya bro mengikuti tips ini:

1. Hadapi setiap masalah yang datang
Hadapi masalah yang datang dengan tenang. Jangan dilihat dari besar-kecilnya masalah Anda karena masalah yang kecil jika tidak terselesaikan maka suatu saat akan meledak.

2. Jangan mendramatisir masalah
Jangan membesar-besarkan masalah yang Anda sedang hadapi karena akan
semakin menekan Anda dan membuat Anda menjadi tidak tenang. Dengan tenang
maka Anda dapat berpikir dan meletakkan masalah tersebut dari sudut pandang yang positif.

3. Jangan Terlalu santai
Tidak ada salahnya melupakan suatu masalah yang sedang dihadapi namun hanya sejenak saja. Karena setelah Anda tenang, Anda harus mencoba memikirkan jalan keluarnya. Lagipula semakin lama melupakan masalah, maka semakin banyak masalah baru yang akan bermunculan.

4. Jangan Emosi
Sebenarnya wajar saja jika Anda menjadi emosi di saat pikiran Anda kalut karena memikirkan suatu masalah, namun jangan berlebihan karena jika berlebihan akan mengarahkan Anda untuk melakukan suatu tindakan destruktif. Dan yang terpenting, jangan pernah membuat suatu keputusan di saat Anda sedang emosi.

5. Pakai Strategi
Jangan terlalu mengharapkan bantuan dari orang lain untuk memecahkan atau menyelesaikan masalah Anda. Boleh saja meminta bantuan ke orang lain tapi jangan terlalu banyak berharap. Semua ada di tangan Anda. Maka aturlah strategi dan rencana sehingga masalah Anda terselesaikan.


NOTE: Semua masalah dapat terselesaikan dan ini semua tergantung Anda. Sebesar apa keinginan dan keberanian Anda untuk menyelesaikan suatu masalah maka akan menentukan masa depan Anda. Orang yang tidak berani menatap dan menghadapi masa depan, maka tidak akan pernah meraih sukses. "Hidup itu indah, walau ada masalah."
Good Luck bro

Cara Menghadapi Doi yang Lagi Ngambek

Walau hal ini sering terjadi, tapi tetap saja kita merasa serba salah. Mau begini salah, begitu juga kurang enak. Mau ngomong salah, tapi kalau diam saja, gimana masalah bisa selesai? Bagaimana cara jitu menghadapi doi yang sedang marah?

Jangan kuatir, coba nikmati ramuan Hidup Gaya BF dari berbagai sumber, yang pernah mengalami hal serupa, tapi mereka sukses memperbaiki hubungan kembali. Ini diantaranya:

Positive thinking
Jangan pikir macem-macem dulu. Bisa jadi dia hanya butuh waktu untuk menenangkan diri. Bosen juga 'kan kalau keseringan berduaan. Apalagi kalau yang dilakukan begitu-begitu saja. Dia butuh penyegaran.

Beri dia waktu
Coba hubungi dia lewat telepon, sekali saja. Kalau nggak mau menjawab, atau dia bilang sedang tidak mood, maka sebaiknya beri dia waktu. Mungkin dia butuh waktu untuk berpikir.

Tanya apa maunya
Jangan pernah berspekulasi dengan menduga-duga apa yang membuatnya marah. Kalau salah duga, akibatnya bisa fatal. Lebih baik tanyakan secara langsung apa yang menyebabkannya marah, dan apakah dia bisa memaafkan kamu.

Marahin dia
Bisa jadi dia tipe orang yang ingin dimarahin atau senang mendapat teguran. Orang macam ini biasanya "kolokan" dan butuh perhatian lebih dari kamu. Tapi, hati-hati, jangan sampai hitung-hitungan kesalahan.

Rayu
Orang paling realistis pun, nggak tahan dengan rayuan. Tapi hati-hati, rayuan gombal bisa nambah ruwet. Coba bilang, "Saya kangen, ingin ngobrol sama kamu. Kok kamu nggak telp-telp, sih? Udahan dong marahnya..., please."

Jangan nanya 2X
Kalau dia ngasih kesempatan ngomong, gunakan sebaik-baiknya. Dengarkan apa yang dia sampaikan. Jangan sampai bertanya dua kali. Itu bikin dia tambah kesal karena merasa omongannya nggak diperhatikan.

Beri dia surprise
Kado kecil-kecilan saja. Misalnya dia lagi nyari kaset Michael Jackson yang baru, cariin dan kirim ke dia. Bisa juga ngirim makanan atau bunga favoritnya. Kirim via titipan kilat.

Datangi rumahnya
Bilang sama yang menerima kedatangan kamu, bahwa kamu kuatir karena sudah beberapa hari nggak mendengar kabar berita tentangnya. Tanya apakah dia mau ketemu dengan kamu. Kalau dia nggak mau ketemu, titip pesan bahwa kamu harap dia baik-baik saja.

Kirim kartu undangan dinner
Ini kalau dia nggak mau jawab telp atau SMS kamu. Cari kartu yang lucu atau memiliki makna khusus. Ajak dia dinner di suatu tempat. Tulis di situ, bahwa kamu harap dia akan ngasih tahu kalau nggak bisa datang.

Cuekin lagi aja
Kalau dia nggak mempan diapa-apain, ya, cuekin lagi saja. Itu sih namanya kecakepan. Emang cuma dia saja cewek atau cowok di dunia ini. Lebih baik kamu mulai memikirkan untuk nyari yang baru.
*

Enjoy In Your Life

Banyak hal yang bisa bikin kita sedih. Mulai dr ditinggal kabur pacar, ditipu teman sendiri, hingga disodomi
Tapi percaya apa nggak kalau apapun yang membuat kita bersedih-pada saat yang sama-ternyata juga bisa bikin kita tersenyum.

Menurut para pakar kejiwaan, kesedihan bukan karena ketiadaan kebahagiaan. Tapi karena ketidakmampuan kita untuk melihat sisi positif dari segala sesuatu. Dengan kata lain, kesedihan dan kebahagiaan hanyalah sudut pandang semata. Som kesedihan bisa diubah jadi kebahagiaan hanya dengan mengubah sudut pandang. Dan inilah sudut pandang orang-orang yang selalu bisa berbahagia, meski dalam kesulitan sekalipun. So, kenapa harus sedih kalu sebenarnya kita bisa selalu ceria?

Selalu berbaik sangka

Kamu nggak akan bisa ceria kalau hidupmu selalu dipenuhi dengan prasangka-prasangka buruk terhadap orang lain. Sebaliknya, prasangka buruk justru akan membuatmu selalu hidup dalam ketakutan. So, mulai sekarang berpikirlah positif. Kalau ada satu atau dua orang yang jahat nggak berarti semua orang di dunia ini ikutan jahat, kan?

Berpikir semua Mudah

Apapun yang menyulitkanmu, cobalah untuk berpikir"Ah , gampang itu..."
Dengan begitu, masalah seberat apapun nggak akan menciutkan nyalimu. Lagipula dengan berpikir bahwa apapun yang kamu hadapi itu mudah akan merangsang otak untuk lebih cepat menemukan solusinya. Jika kamu berpikir kamu bisa, kamu pun akan benar2 bisa....gitu kata psikolog

Optimis

Kalau ada orang yang bisa tetap ceria dalam situasi terjepit, itu karena ia masih melihat adanya harapan untuk keluar dari situasi yang menghimpitnya. Harapan itulah yang membuatnya bertahan dan bisa tetap ceria. Sebaliknya mereka yang pesimis akan menampakkan wajah murung setiap kali ditimpa kesulitan. Sebab mereka tak pernah melihat harapan. Bagi mereka dunia ini suram. Padahal sedikit rasa optimis akan membuat siapapun bisa menjalani hidup dengan ceria, sepanjang masa.

Bergaul

Orang yang ceria lebih mudah bergaul, begitu kata psikolog. Hal itupun berlaku sebaliknya; pergaulan juga melahirkan keceriaan. So, keceriaan tidak akan datang kalau kamu mengurung diri di dalam kamar. Pergilah keluar dan carilah teman, disitulah letak keceriaan. Kebahagiaan hadir karena adanya kebersamaan...gitu lho! (BF bangeeeeettt......)

Santai aja, ah...

Jadi orang serius emang nggak dosa. Tapi tak ada salahnya sedikit bersantai. Lagipula kelewat serius juga nggak bagus (makanya setelah tegang di Army gw lari ke IGO...nyantai Man! ). Sebab selain membuatmu jadi kaku, keseriusanmu itu juga bisa mematikan keceriaan orang lain. So, apapun situasinya, buatlah sesantai mungkin. (Slowly But Sure)

Syukuri apa yang kamu miliki

Kalau kamu punya motor dan nggak bersyukur, maka kalau nanti kamu punya mobilpun kamu tetap nggak akan bisa bersyukur.
Karena setelah punya mobil kamu berharap punya pesawat....Sebaliknya, kalau kamu bisa mensyukuri apa yang kamu miliki saat ini, kamu pun akan mensyukuri apa yang akan kamu miliki esok atau lusa nanti. So, bersyukurlah sekarang atau tidak sama sekali!!!
Sebab bersyukur adalah syarat mutlak hidup bahagia. Lha gimana bisa bahagia kalau situ nggak pernah merasa puas??Dunia ini terlalu kecil untuk menampung SEMUA keinginanmu bung!

Makna Kehidupan

Belajar Dari Kebijakan Dan Arti Makna Kehidupan

* Cinta bisa hidup karena persahabatan, tapi persahabatan bisa mati karena cinta.
* Anda adalah apa yang Anda pikirkan.
* Sangat logis kalau kita harus mengisinya dengan kegembiraan, persahabatan, optimisme dan bukan kerusakan, permusuhan dan pesimisme.
* Bahagia adalah parfum yang tidak bisa Anda tuangkan pad orang lain,
* tanpa Anda sendiri mendapat beberapa tetes daripadanya..
* Anda wajib senang dengan keberhasilan orang lain
* Barangkali saja Anda akan mendapatkan rahasia keberhasilan itu
* Ada dua hal utama yang ingin dicapai dalam hidup,
* pertama, mendapatkan apa yang kita inginkan dan
* kedua menikmatinya.
* Sesorang yang sangat bijak pernah menulis, bahwa semakin banyak yang kita pelajari,
* semakin kita sadar betapa sedikit yang kita ketahui..
* Kemenangan bukanlah ditentukan oleh banyaknya tepukan tangan dan karangan bunga.
* Tapi kemenangan sangat ditentukan oleh SIKAP TETAP MENANG walaupun dalam kekalahan.
* Belajarlah mempraktekkan apa yang sudah kamu pelajari agar kamu tidak menjadi orang yang teoritis.
* Mulailah mempraktekkan disiplin pribadi, mulailah menghargai orang lain, mulailah berani mengambil resiko yang sudah diperhitungkan.
* Kebesaran suatu persahabatan bukan terletak pada sambutan tangan terbuka atau senyuman kesukacitaan persahabatan,
* melainkan inspirasi jiwa yang dirasakan seseorang saat dia menemukan orang yang percaya dan mau mempercayainya.
* Keberanian yang sebenarnya adalah bagaikan layang-layang,
* hentakan anging yang menentang tidak melemparkannya ke bawah, bahkan sebaliknya akan menaikkannya semakin tinggi
* Belajarlah mengerti prinsip-prinsip kehidupan universal dengan cara membuktikannya.
* Buktikanlah sendiri bahwa mengampuni itu lebih baik daripada membenci, pikiran yang positif membuat hidup lebih bergairah daripada pikiran yang negatif, dsb.
* Belajarlah hidup bersama orang lain.
* Belajarlah menghargai keyakinan orang lain,.
* Belajarlah menyelesaikan konflik tanpa ada pihak yang merasa dikalahkan,
* 1. Cinta wanita yang sejati memberi sayap pada laki-laki, tetapi cinta yang palsu memberi belenggu
* 2. Cinta kasih adalah penuh pengorbanan, penuh pengampunan, penuh penghargaan dan penuh pengabdian pada sesamanya
* 3. Kita semua dilahirkan untuk cinta, itulah permulaan dan akhir kehidupan

Rabu, 10 Maret 2010

10 Tipe Penonton Bioskop

10 Tipe Penonton Bioskop
Ente kalo di Bioskop termasuk kategori yg mana?

Masih ingat kapan terakhir kali lo pergi ke bioskop?

Di tanah air, yang namanya bioskop sudah muncul sejak lebih dari seabad lampau. Ini dihitung dari pemutaran “gambar idoep” pertama kali di bioskop Batavia pada tanggal 5 Desember 1900, tepatnya di kawasan Kebon Djahe, Tanah Abang. Film pertama yang diputar kala itu adalah sebuah dokumenter tentang perjalanan ratu Olanda dan Raja Hertog Hendrik di kota Den Haag.
Dari data yang disampaikan Ketua Umum DPP GPBSI (Dewan Pengurus Pusat Gabungan Perusahaan Bioskop Seluruh Indonesia) H Djonny Syafruddin, SH, akhir 2007 silam, jumlah total bioskop di tanah air mencapai 248 dengan 681 layar. Paling banyak berlokasi di ibukota. Tentu saja jumlah ini masih akan terus bertambah.

Ngomong-ngomong, tau gak ternyata kebiasaan para pengunjung bioskop ini bisa dikelompokkan dalam tipe-tipe tertentu. Dan ternyata lagi, dari dulu hingga kini tipenya nyaris serupa. Hanya saja, perkembangan teknologi yang belakangan muncul menyebabkan penambahan tipe-tipe penonton baru.

Beberapa tahun lalu, sineas Joko Anwar sempat membuat pengelompokan ini dalam filmnya Janji Joni. Secara jenaka dia menggambarkan tipikal penonton dari kebiasaan mereka saat berada di bioskop. Jika di sana digambarkan secara singkat dalam versi visual, berikut ini penjelasan sedikit lebih jauh dari tipe penonton yang dimaksud. Sebuah paparan dalam versi main-main sebagai kado atas hari lahirnya pertunjukan bioskop di tanah air.

1. Penonton Cari Perhatian
Tak bisa dipungkiri sejak dulu kebiasaan nonton di bioskop merupakan ajang sosialisasi dengan teman-teman dan handai taulan. Seen and to be seen, demikian kata seorang rekan sosialite. Tak heran jika ada orang yang tampil maksimal dengan penampilan wah saat nonton di bioskop. Kalau bukan dengan busana yang bermerek mahal, dandanan menor atau aroma tubuh nan wangi. Tujuh kali tujuh sama dengan empat sembilan. Setuju tidak setuju yang penting penampilan. Dalam filmnya, Joko menggambarkan lewat perempuan yang bicara dengan volume suara keras.

2. Penonton Piknik
Siapa yang tidak sepakat jika bioskop adalah tempat tamasya? Terutama jika sedang ada pemutaran film anak-anak, banyak orangtua yang memboyong mereka nonton bersama. Penulis mengalami sendiri naik becak bersama adik-adik dan tetangga nonton film macam Ira Maya dan Kakek Ateng (tentu saja dibintangi Ira Maya Sopha dan almarhum Ateng) atau Anak-anak Tak Beribu (dibintangi kakak beradik Santi Sardi, Lukman Sardi dan Ajeng Triani Sardi). Sebuah piknik yang mellow lantaran film yang ditonton sungguh mengharukan.

3. Penonton Pacaran
Terserah mau dengan lain jenis ataupun sejenis. Bagi mereka yang berusia remaja, nonton bioskop adalah alasan ampuh untuk pergi dari rumah. Selanjutnya, lokasi wakuncar (so 80’s ya…) dipindahkan di tengah gelapnya bioskop. Bukan masalah pula, mau kelas atas atau kelas kambing, kelas AC atau kelas kipas angin. Yang penting bisa kencan. Taglinenya: film main, penonton main.

4. Penonton Pembajak
Tipe ini termasuk yang muncul belakangan. Teknologi baru melahirkan tipe penonton jenis ini. Dengan seperangkat kamera video mini, penonton pembajak merekam film dari awal sampai akhir. Maka tak heran, jika anda membeli VCD atau DVD bajakan berkualitas buruk, acapkali terdengar suara penonton ataupun bayangan tubuh penonton yang sedang melintas. Tentu saja tidak untuk ditiru, secara harga karcis bioskop jaringan 21 sudah murah sekali, paling murah kira-kira dua mangkok mie ayam.

5. Penonton Spoiler
”Nanti habis ini jagoannya ditembak, eh malah kena temannya”. Kalimat macam ini tentu saja sangat mengganggu kenikmatan saat menonton film. Maklumlah, umumnya penonton datang ke bioskop untuk mendapatkan cerita. Jadi jika ujungnya sudah diketahui buat apa lagi datang dan memelototi gambar. Biasanya penonton spoiler ini mereka yang sudah nonton film sebelumnya.

6. Penonton Kritikus Film
Kritikus film atau kritikus bukan ini-atau itu atau wartawan film terserah. Merekalah yang biasanya sibuk sendiri saat film diputar. Dengan bantuan penerangan dari ponsel mereka mencatat bagian-bagian yang dianggap penting dari film yang mereka tonton. Namun kini peran ponsel itu sudah tergantikan dengan perangkat gadget yang lebih canggih, entah PDA, communicator atau blackberry.

7. Penonton Ponsel
Penggunaan ponsel marak sejak satu dekade silam, tepatnya akhir 1990-an. Ketika masih jarang pemiliknya, wajar saja jika dia bersikap pamer dengan bicara keras-keras saat menjawab telepon. Sekalipun saat nonton di bioskop. Ternyata, perilaku kampungan ini masih juga belum hilang sama sekali. Sekalipun sudah dibuatkan himbauan larangan penggunaan ponsel saat film diputar, masih banyak yang lempeng aja tak perduli siapa yang di sebelahnya.

8. Penonton Tidur
Tipe penonton ini terbagi lagi atas ada dua macam. Pertama, sang penonton yang sudah kelelahan entah darimana hingga jatuh terlelap. Kedua, film yang ditonton sungguh membosankan hingga lebih baik tidur saja. Atau kata lainnya film itu dibuat khusus untuk mereka yang sulit tidur atau insomnia.

9. Penonton Telmi
”Kok jagoannya mati?” Jika pertanyaan macam ini datang dari penonton sebelah kita ini namanya malapetaka. Masih mending jika dia yang membayari karcis untuk nonton filmnya. Kata telmi alias telat mikir, bisa juga dari bahasa Inggris tell me, atau ceritain lagi dong. Tentu saja sungguh bikin repot dan mengurangi kenikmatan nonton.

10. Penonton Perfeksionis
Konon penonton macam ini sungguh mengerti seluk-beluk film. Ciri-cirinya: selalu memelototi layar yang ada di depan matanya. Dia akan protes jika gambarnya tidak fokus, apalagi jika sampai rol yang belum datang-datang lantaran harus menunggu si Joni. Nah, jika ada yang teriak-teriak saat terjadi kondisi yang disebut belakangan boleh juga termasuk penonton perfeksionis.

Mengapa begini??Mengapa begitu??

Mengapa begini??Mengapa begitu??
Kita mulai dari yang simpel yah....

1. Kenapa api nyala nya ke atas terus ga pernah ke bawah (eitsss jangan salah ada reaksi kimianya loh....)

- Jawabannya: gas yg bersuhu dingin lebih berat daripada gas yang bersuhu panas, jadi gas yang panas selalu mengalir ke atas dan karena api itu merupakan oksigen panas maka ngalir ke atas juga.

nih pertanyaan yang masih kurang kerjaan tapi ada aja reaksi kimiannya...

2. Mengapa air dapat memadamkan api?

- Jawabannya : api tuh pastinya bersuhu tinggi, sementara air itu punya sifat: jika untuk menaikkan suhu air 1 derajat dibutuhkan energi panas/kalor 4200 joule (satuan energi), nah, kalo air disiram ke api maka energi panas api diserep abis ama yang namanya air, lalu si api mati deh!

3. biasanya kalo polisi ngejar penjahat, mesti ngasih tembakan peringatan, apakah peluru yang ditembakkan ke atas itu berbahaya?

- Jawabannya : Berbahaya Banget!!! Jangan di coba di rumah! kenapa? karena peluru yang ditembakkan ke atas mbalik turun kebawah, nah, karena saking tingginya peluru terbang ke atas, secara perhitungan dinamika di fisika pasti pas nyampe ke bawah kecepetannya sangat ektrim.

4. Gimana kalo 1 milyar orang secara serentak loncat dari tempat tinggi, apa bumi bisa keluar dari orbit ? (Buset sangar banget!!)

Jawabannya : nah, walaupun manusia seluruh dunia loncat, bumi ga bakal pindah orbit, kenapa? karena orbit dari setiap planet itu akibat gaya tarik-menarik planet yang sangat besar, yang pasti gaya yang diberikan orang-orang kurang kerjaan tadi lebih kecil. Tapi!!!! Bisa mengakibatkan gempa paling ga ya.... 10 Skala Rithcer!!

5. Mengapa peluru meriam warnanya hitam? (Orang mau di hancurin kok di warnain kuker)

Jawabannya: warna hitam peluru meriam itu merupakan akibat warna timbel atau timah hitam, dan timbel ini jika masuk ke dalam tubuh sangat berbahaya, oleh karena itu, pada saat perang walaupun peluru meriam meleset, tetapi pecahan peluru tersebut bisa berbahaya

6. Manusia bisa ga bernafas sama nelen bareng2??

Jawabannya: Bisa!!! Bayi berusia enam bulan dapat bernafas dan menelan dalam waktu yang bersamaan. (Asyik banget!)

7. Mengapa air dimana-mana warnanya beda??

Jawabannya: nih jenis2 air yang biasa kita liat.
warna coklat = pastinya banyak kotorannya
warna hijau = karena ganggang hijau
warna merah = karena ganggang merah
Tapi Warna Aslinya tuh Biru!!
Tapi kenapa kok di bak mandi transparan?
sebenarnya air di bak itu volumenya terlalu sedikit sehingga cahaya yang memantul ke mata juga sedikit sehingga warna birunya gak begitu keliatan, tetapi, kalo airnya banyak kayak air laut, ya keliatan dech

8. apakah pukulan langsung ke perut bawah (dibawah pinggang) dapat menyebabkan impoten?

Jawabannya: Ya!! Karena pada bagian perut bawah terdapat tulang yg membentuk cincin, dimana bagian tersebut sangatlah rapuh. setelah ditest ternyata dengan tekanan sebesar 30bar saja... ( sekuat pukulan anak yg ga pernah blajar ilmu beladiri) dapat membuat pergeseran pada tulang penyambung tersebut dan menyebabkan rasa sakit yg luar biasa dan apabila penyambung tulang yg berbentuk cincin ini patah yahh..... selamat anda sudah impoten....

9. Mengapa mendung koq warnanya hitam2 kelabu, tapi koq air hujannya warnanya tetep bening?

Jawabannya: awan adalah kumpulan uap air, dan mendung adalah awan yang mengandung uap air yang sangat ekstrim jadi, kalo ada mendung, cahaya matahari sedikit masuk karena saking banyaknya uap air yang menutupi, so, jadi gelap deh..

10. Mengapa pesawat takut burung kecil contohnya kayak burung pipit?

Asli yg ini rumit.....
Jawabannya: nah, jika pesawat dan burung tubrukan, si burung tewas (pastilah), dan pesawat minimal rusak bagian kokpitnya dan jatuh karena menurut momentum, tidak peduli berapa massa benda yang paling kecil ato yang paling besar, tetapi tergantung selisih massa dan kecepatan.

Rumus Nih....
p total = mp x vp - mb x vb

NB = mp = massa pesawat
mb = mssa burung
tanda negatif karena arah berlawanan
dan karena kecepatan pesawat zaman sekarang minimal 1000 km/jam ! nah, mampus dah si burung dan penumpang pesawat